Ketapanrame 26 Maret 2017. Ramai pengunjung Car Free Day
Pasker hari ini sangat membeludak, dikarenakan pada Car Free Day Pasker
kali ini menampilkan kesenian Tradisonal (Ganongan), sebenarnya kesenian
kali ini sudah pernah tampil pada CFD Pasker, namun antusiasme
masyarakat untuk menyaksikan kesenian ini tidak mengurangi niat mereka
untuk hadir menyaksikannya. CFD Pasker kali ini disugehi dengan Senam
Aerobik dan dilanjutkan dengan kesenian Ganongan atau Barong.
Memang minggu-minggu sebelumnya belum acara tambahan setelah senam, jadi
pada kesempatan kali ini masyarakat, khususnya warga Ketapanrame
berduyun-duyun menyaksikan acara tersebut.
Pengunjung, pedagang juga tadak surut dari minggu-minggu sebelumnya,
bahkan kali ini pengunjung CFD Pasker sangat membeludak, mudah-mudahan
acara CFD Pasker ini dapat terus berjalan dengan lancar, untuk
memberikan hiburan kepada masyarakat Trawas khususnya warga Desa
Ketapanrame. Terima Kasih.
0 komentar:
Posting Komentar